Pantai Caringin

Diposting oleh Tubagus Dedi Moch Rusli

Pantai Caringin., mungkin untuk sebagian wisatawan yang mendengar, nama pantai ini sedikit asing di telinga. itu dikarenakan kurang promosi nya baik oleh mayarakat setempat maupun oleh Dinas Pariwisata itu sendiri.

Tapi ke-elokan serta panorama dan nuansa yang ada di pantai ini bisa di bandingkan dengan pantai-pantai di Banten pada umumnya. Walaupun tidak sekeren pantai Anyer maupun Pantai Carita.

Pantai Caringin yang ada di Kecamatan Caringin Kabupaten Pandeglang ini, justru terkenal dengan wisata ziarahnya. Yang paling sering dikunjungi oleh para wisatawan ialah wisata ziarah makam K.H. Syekh Asnawi bin H. Abdurohman yang biasa disebut dengan Mama Asnawi.

Meskipun pantai ini jarang di kunjungi oleh para wisatawan asing maupun wisatawan domestik, Pantai Caringin ini banyak didatangi oleh penduduk sekitar yang ada di kecamatan Labuan Kabupaten Pandeglang ini. Pantai Caringin ini banyak di kunjungi oleh anak-anak sekolah khsusnya pada waktu Minggu pagi dan hari libur, dikarenakan biaya yang dikeluarkan tidak begitu mahal alias sangat merakyat sekali dan untuk pergi ke pantai carita jaraknya cukup jauh dari lokasi tempat tinggal mereka.

Bukan hanya itu, para penduduk yang datang ke sini, biasanya juga menyalurkan hobby memancingnya di sini, karena selain tampatnya yang cukup teduh untuk memancing, pantai caringin ini juga termasuk pantai yang cukup tenang. Jadi untuk Anda yang hobby memancing dan menikmati suasana santai dan tenang dengan biaya yang murah, mungkin Pantai Caringin bisa dimasukan dalam daftar referensi liburan Anda.



0 Response to "Pantai Caringin"

Posting Komentar

Yang mau komentar, langsung saja untuk memberikan coretan dibawah ini..."

Contact Person

Tb Dedi Moch Rusli

Hotline (0253)801813

Mobile 087877166654

Email tb_dirus@ymail.com

Share
Google bot last visit powered by Bots Visit

Visitor 2010


visitors map

Masukkan Code ini K1-5414E1-B
untuk berbelanja di KutuKutuBuku.com
Kontes SEO indositehost.com

Komentar

ShoutMix chat widget